4 Cara Membersihkan Karat Mesin Mobil dengan Mudah dan Murah

Lemon untuk karat mesin mobil

Cara membersihkan karat mesin mobil dengan mudah – Selain body mobil, mesin mobil yang terbuat dari besi ini juga tidak bisa terbebas dari karat. Semakin lama mobil tersebut digunakan maka risiko mesin terkena karat juga semakin besar.  Supaya mesin mobil bisa berjalan dengan maksimal dan tidak ada gangguan, penting bagi Anda untuk tahu bagaimana cara membersihkan karat tersebut dengan baik dan benar. Menariknya lagi kini karat tersebut bisa dibersihkan dengan menggunakan bahan-bahan sederhana yang bisa dengan mudah ditemukan. Simak cara membersihkan karat mesin mobil dengan mudah dan murah berikut ini:

Cuka

Cuka ini tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan dan juga kecantikan saja, namun juga bermanfaat untuk mengatasi karat mobil. Sifatnya yang korosif akan membuat karat pada mesin dihilangkan secara sempurna. Selain itu cuka ini mengandung asam sitrat dan juga asam asetat yang mana sangat ampuh dalam mengusir kerak maupun karat. Namun yang harus diperhatikan adalah cuka ini tidak bisa digunakan terlalu sering karena sifat korosif yang dimilikinya. Penggunaan cuka yang berlebihan hanya akan membuatnya menjadi cepat keropos.

Cuka untuk karat mesin mobil
Cuka untuk karat mesin mobil

Cara pengaplikasiannya pun sangat mudah yaitu degan memutus sumber kelistrikan mesin yang tidak boleh terkena oleh air. Kemudian bongkar mesin kendaraan yang Anda miliki dan rendam komponennya dengan menggunakan air yang sudah diberikan dengan larutan cuka. Rendam selama 1 sampai dengan 2 hari, namun jika karat masih menempel perendaman bisa dilakukan sedikit lebih lama. Setelah itu Anda bisa menyikatnya sampai bersih. Langkah terakhir adalah cuci kembali dengan menggunakan carian pembersih khusus mobil. Yang harus diperhatikan adalah jangan sampai cuka tersebut terkena cat atau body mobil karena sifat dari larutan cuka tersebut sangat kuat.

Baking Soda

baking soda untuk karat mobil
baking soda untuk karat mobil

Baking soda tidak hanya bermanfaat untuk membuat kue saja namun juga bermanfaat untuk kesehatan dan juga kecantikan. Menariknya lagi adalah saat ini baking soda bisa digunakan untuk menghilangkan karat maupun kerak yang menempel pada mesin mobil. Cara membersihkan karat pada mesin mobil dengan baking soda ini pun sangat mudah yaitu mesin mobil harus dibersihkan terlebih dahulu, setelah itu larutkan baking soda dengan beberapa liter air. Rendam komponen mesin ke larutan tersebut selama beberapa saat, setelah itu gosok dengan menggunakan sikat khusus pada bagian mesin yang berkarat tersebut, bilas dengan air sampai bersih.

Lemon

Lemon untuk karat mesin mobil
Lemon untuk karat mesin mobil

Lemon sangat bermanfaat untuk kesehatan karena kandungan vitamin C dan asam sitratnya yang tinggi, namun tidak ada yang tahu jika lemon juga bisa digunakan untuk menghilangkan karat pada mesin mobil. Cara menghilangkan karat dengan menggunakan lemon ini pun cukup mudah yaitu menaburkan garam ke bagian komponen mesin yang berkarat tersebut, kemudian  berikan sari lemon ke bagian mesin yang berkarat, tunggu sampai 1 hari lamanya, setelah itu sikat dengan menggunakan sabut stainless supaya karat pada mobil tersebut bisa terlepas. Agar terlihat lebih kinclong langkah selanjutnya yang bisa dilakukan adalah cuci dengan menggunakan shampoo khusus dan bilas degan menggunakan air bersih.

Cairan Pembersih Kimia

Cara membersihkan karat mesin mobil dengan mudah yang terakhir adalah gunakanlah cairan pembersih kimia yang banyak dijual di marketplace secara online. Cara ini bisa dipilih jika cara sebelumnya tidak berhasil untuk menghilangkan karat secara efektif. Pilihlah cairan yang aman dan tidak mengandung efek samping terutama jika digunakan dalam jangka panjang. Cara pembersihannya dengan mengoleskan cairan tersebut ke bagian komponen mesin yang berkarat, tunggu selama 30 menit kemudian sikat dengan menggunakan sabut stainless.

Karat pada mesin mobil tidak hanya merusak penampilan mesin saja namun juga mengganggu performa. Segera lakukan beberapa cara membersihkan karat mesin mobil dengan mudah seperti yang disebutkan di atas dengan telaten sebelum banyak komponen mesin mobil menjadi keropos dan rusak secara permanen.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *