6 Langkah Perawatan Body Mobil Yang Mudah Dilakukan

cuci mobil

Perawatan Body Mobil Yang Mudah Dilakukan – Dewasa ini, mobil tidak hanya berfungsi sebagai alat transportasi tetapi juga alat untuk unjuk pencapaian diri. Oleh karena itu, showroam mobil tak pernah sepi. Tak hanya itu, mobil juga bisa menjadi penunjang kepercayaan diri seseorang. Tak heran jika pemilik mobil selalu berusaha membuat mobilnya tampak mengkilap. Sederhananya, mereka yang sibuk biasanya tinggal membawa mobil mereka ke tempat pencucian mobil saat mobil body mobil mereka terlihat kusam. Nah, sebenarnya kalian bisa loh melakukan perawatan sendiri agar tetap penampilan mobil tetap terjaga. Berikut kami akan beri informasi mengenai perawatan mobil yang mudah dilakukan.

1. Jauhi Sinar Matahari Berlebih

mobil terpapar Sinar Matahari Berlebih
mobil terpapar Sinar Matahari Berlebih

Seperti yang kita tahu, panas sinar matahari mengandung ultraviolet atau UV yang tidak mampu diserap oleh cat yang membalut mobil sehingga, mobil yang sering terpapar sinar matahari terlalu lama akan lebih cepat mengalami pemudaran, bahkan pengelupasan. Oleh karena itu, sebaiknya kalian jauhi tempat-tempat parkir yang langsung terkena sinar matahari. Apalagi, jika kalian ingin meninggalkan mobil  dalam waktu yang lama. Alternative lainnya, kalian bisa menggunakan sarung mobil untuk menutupi body mobil dari paparan sinar UV.

2. Semprotkan Kit Setelah Mobil Dicuci

Semprotkan kit mobil
Semprotkan kit mobil

Perawatan body mobil yang mudah dilakukan berikutnya adalah dengan menyemprotkan Kit setelah mobil dicuci. Langkah ini merupakan double action cleanser yang bertujuan untuk membersihkan partikel-partikel lembut yang menempel pada body mobil setelah dicuci. Jadi, setelah selesai dicuci dan body mobil sudah mengering, semprotkan Kit secara menyeluruh ke body mobil agar terlihat kinclong.

3. Kompon Body Mobil

Mengkompon mobil  merupakan salah satu langkah perawatan mobil yang mudah  dilakukan. Secara sederhana, mengkompon body mobil artinya memoles kembali cat body mobil yang tergores. Artinya, kalian perlu melakukan kompon ke bagian tertentu yang memang membutuhkan. Dalam hal ini, kalian perlu memperhatikan jenis kompon yang akan kalian gunakan. Usahakan sesuai dengan jenis goresan yang ada pada body mobil kalian yah!

4. Cuci Body Mobil Menggunakan Sampo Kit Secara Berkala

cuci mobil
cuci mobil

Mencuci mobil dengan sampo yang diracik dengan bahan sesuai kebutuhan cat mobil penting untuk diperhatikan. Jangan pernah gunakan bahan kimia yang bukan untuk mobil seperti deterjen atau sabun colek karena itu justru merusak kandungan cat body mobil kalian. Selain itu, jangan biarkan kotoran menempel terlalu lama pada body mobil karena akan susah untuk dibersihkan. Oleh karena itu, mencuci mobil secara berkala harus kalian lakukan.

5. Hindari Kebiasaan Menutup Mobil Saat Basah

 Menutup Mobil Saat Basah
Menutup Mobil Saat Basah

Menutup mobil dengan sarung mobil memang baik untuk dilakukan agar terhidar dari paparan sinar UV secara langsung. Tapi, itu tidak baik jika mobil dalam keadaan basah. Karena, kondisi lembab akan membuat kandungan pada cat body mobil terkikis sehingga semakin sering kalian melakukannya, maka cat body mobil akan semakin terlihat kusam. Oleh karena itu, sebaiknya jangan pernah melakukan hal ini.

6. Lakukan Waxing Secara Berkala

Perawatan body mobil yang mudah dilakukan yang terakhir adalah dengan melakukan waxing pada body mobil secara berkala. Mewaxing body mobil artinya memberikan zat lapisan lilin pada cat body mobil agar terhindar dari risiko paparan sinar matahari maupun polusi. Langkah ini sebaiknya dilakukan saat kondisi cat mobil masih  baru dan diulangi secara berkala. Untuk  kondisi cat body mobil yang  sudah kusam atau banyak terdapat goresan, lebih baik lakukan kompon dan pengecatan body mobil secara menyeluruh sebelum melakukan waxing.

Merawat barang yang mempunyai nilai prestis memang penting untuk diperhatikan. Terlebih jika perawatan tersebut bukanlah hal yang sulit untuk dilakukan. Jadi, mari rawat mobil dengan 6 langkah perawatan body mobil yang mudah dilakukan diatas!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *